Sabtu, 31 Oktober 2009

Halloween



HAPPY HALLOWEEN....
Ucapan ini tampaknya belum atau bahkan sama sekali tidak populer di negara kita. Tapi hampir semua orang tahu, Halloween adalah hari di mana semua orang (di Amerika tentunya) berdandan seram dan menghias rumah dengan berbagai macam hal seram. Salah satu benda yang selalu ditemui pada tanggal ini adalah adanya Jack O'Lantern, semacam hiasan yang dibentuk dari labu yang diisi dengan lilin atau lampu yang menyala. Labu tadi biasanya diukir dengan bentuk yang menyeramkan, sehingga pada saat malam tiba, Jack O'Lantern akan menyala dengan menyeramkan.

Selain Jack O'Lantern tadi, berbagai hiasan seram seperti kelelawar, tengkorak atau tulang belulang, sarang laba-laba, dan terkadang hiasan yang berbentuk seperti perlengkapan sihir seperti sapu terbang dan belanga tempat nenek sihir membuat berbagai obat atau racun sihir akan tampak di mana-mana. Bahkan tidak sedikit hiasan yang menampilkan Vampir atau peti mati ala Vampir nampak di berbagai rumah.

Sebenarnya apa sih yang terjadi sampai ada perayaan serba seram ini?



Seperti apa sejarah di balik perayaan unik ini?



Banyak teori yang berkembang mengenai Halloween ini, tapi teori yang paling banyak diterima adalah bahwa perayaan Halloween ini berasal dari perayaan bangsa Galia kuno yang disebut Samhain, yang secara kasar berarti "Akhir Musim Panas". Perayaan ini dipercaya sebagai berakhirnya "masa terang" (musim semi dan musim panas) dan dimulainya "masa gelap" (musim gugur dan musim dingin). Bangsa Galia kuno percaya bahwa pada tanggal 31 Oktober, atau di hari Samhain tadi, batas antara dunia nyata dan dunia gaib akan sangat tipis, sehingga para penduduk dunia gaib dapat menyeberang ke alam kita.

Pada perayaan Samhain, biasanya pada penduduk Galia kuno akan mengadakan perayaan besar bagi nenek moyang mereka yang sudah lama meninggal dan "mengundang" mereka untuk duduk makan bersama, sedangkan arwah atau makhluk gaib yang jahat akan diusir dari kediaman mereka. Untuk semakin mempersulit arwah atau makhluk gaib jahat menyebarkan pengaruh negatif di tengah mereka, maka para penduduk akan menggunakan topeng dengan wajah buruk atau berdandan seperti makhluk gaib jahat tadi, sehingga para makhluk gaib jahat tadi menganggap bahwa mereka tidak seharusnya diganggu dan membiarkan perayaan berjalan dengan meriah.

Dari tradisi dan kepercayaan inilah tradisi mengenakan kostum berkembang sampai sekarang, walaupun Halloween di dunia modern sekarang, kostum yang ada bukan lagi kostum seram, tapi berbagai kostum unik mulai dari binatang sampai tokoh superhero atau bahkan tokoh kartun.



Kalau begitu, kenapa namanya berubah menjadi Halloween?

Ternyata nama Halloween ini berasal dari usaha Gereja pada masa itu untuk menghentikan penduduk merayakan hari perayaan Samhain yang dianggap bertentangan dengan perayaan Nasrani. Gereja mengadopsi perayaan Samhain menjadi Hari Para Orang Suci (All Hallows Evening), dengan harapan para penduduk Galia di masa itu akan meninggalkan perayaan yang dianggap tidak gerejawi.

Dari nama All Hallows Evening, penduduk menyingkatnya menjadi Hallow's Even, dan makin lama nama yang ada makin pendek sehingga menjadi Halloween. Uniknya, walaupun nama dan perayaannya menjadi perayaan gerejawi, Gereja tetap tidak dapat mengubah bentuk dan tradisi yang ada di dalam perayaan ini.

Lalu siapa sebenarnya Jack O'Lantern?



Jack O'Lantern ini merupakan legenda dari Irlandia. Legenda ini menceritakan mengenai seorang petani licik dan tangguh plus pelit yang berhasil menipu Iblis. Ia berhasil membuat iblis naik ke atas pohon dan kemudian mengukir bentuk Salib di batang pohon tadi, sehingga Iblis tidak bisa turun dengan mudah.

Pada saat kematiannya, Jack tidak diterima di Surga, karena kelicikan dan berbagai tindak buruk yang dia lakukan selama hidup, tapi Iblis juga menolak Jack untuk masuk Neraka karena marah pernah ditipu oleh Jack. Tapi akhirnya Iblis berbaik hati (atau makin jahat) dengan memberikan sebatang lilin untuk menemaninya berjalan-jalan dalam kegelapan, karena tidak dapat diterima di Surga ataupun Neraka. Lilin tadi ditempatkan di dalam Turnip (sebangsa lobak).

Pada imigran dari Irlandia datang ke Amerika sambil terus mempertahankan tradisi ini, sayangnya, di Amerika tidak banyak ditemukan Turnip, sehingga mereka akhirnya memilih sayuran lain yang ada, dan bisa menggantikan Turnip. Pilihan akhirnya jatuh ke labu (pumpkin) yang lebih banyak dan mudah ditemui di Amerika. Dari sini lah, Jack O'Lantern dari labu kemudian menjadi terkenal di seluruh dunia.



Pernah mendengar Trick or Treat?



Salah satu tradisi unik di Amerika untuk menyambut Halloween adalah Trick or Treat. Anak-anak akan berjalan dari rumah ke rumah dengan kostum unik sambil membawa keranjang, dan mengetuk pintu sambil meneriakkan "Trick or treaaaat". Sebenarnya hal ini adalah ancaman, karena arti aslinya adalah, jika anda tidak memberikan "treat" alias makanan, kami akan melakukan "trick" atau kenakalan terhadap rumah tadi. Pemilik rumah akan keluar dan menghadiahkan berbagai makanan manis seperti coklat atau permen dalam keranjang mereka. Sebenarnya seperti apa sih tradisi awalnya?

Tradisi ini dipercaya muncul di Eropa pada abad ke 9, sebagai bentuk yang modern dari "Soul Day" yang awalnya dirayakan pada 2 November. Pada hari "Soul Day" tadi, para pengemis akan berjalan dari desa ke desa untuk meminta "Soul Cake" yang dibuat dari potongan roti berbentuk segi empat dengan isi Currant (sejenis anggur manis). "Soul Cake" tadi adalah bayaran yang diterima oleh pengemis tadi untuk mendoakan arwah keluarga yang sudah meninggal.

Kamis, 29 Oktober 2009

Bodoh vs Pintar

Iseng-iseng buka kaskus ternyata ada 1 artikel yang menarik saya, yaitu "Bodoh vs Pintar" ala Om Bob Sadino.
Kalimat-kalimatnya sederhana namun benar-benar kena, nih isinya, semoga bermanfaat :


1. Terlalu Banyak Ide - Orang "pintar" biasanya banyak ide, bahkan mungkin telalu banyak ide, sehingga tidak satupun yang menjadi kenyataan. Sedangkan orang "bodoh" mungkin hanya punya satu ide dan satu itulah yang menjadi pilihan usahanya

2. Miskin Keberanian untuk memulai - Orang "bodoh" biasanya lebih berani dibanding orang "pintar", kenapa ? Karena orang "bodoh" sering tidak berpikir panjang atau banyak pertimbangan. Dia nothing to lose. Sebaliknya, orang "pintar" telalu banyak pertimbangan.

3. Telalu Pandai Menganalisis - Sebagian besar orang "pintar" sangat pintar menganalisis. Setiap satu ide bisnis, dianalisis dengan sangat lengkap, mulai dari modal, untung rugi sampai break event point. Orang "bodoh" tidak pandai menganalisis, sehingga lebih cepat memulai usaha.

4. Ingin Cepat Sukses - Orang "Pintar" merasa mampu melakukan berbagai hal dengan kepintarannya termasuk mendapatkahn hasil dengan cepat. Sebaliknya, orang "bodoh" merasa dia harus melalui jalan panjang dan berliku sebelum mendapatkan hasil.

5. Tidak Berani Mimpi Besar - Orang "Pintar" berlogika sehingga bermimpi sesuatu yang secara logika bisa di capai. Orang "bodoh" tidak perduli dengan logika, yang penting dia bermimpi sesuatu, sangat besar, bahkan sesuatu yang tidak mungkin dicapai menurut orang lain.

6. Bisnis Butuh Pendidikan Tinggi - Orang "Pintar" menganggap, untuk berbisnis perlu tingkat pendidikan tertentu. Orang "Bodoh" berpikir, dia pun bisa berbisnis.

7. Berpikir Negatif Sebelum Memulai - Orang "Pintar" yang hebat dalam analisis, sangat mungkin berpikir negatif tentang sebuah bisnis, karena informasi yang berhasil dikumpulkannya sangat banyak. Sedangkan orang "bodoh" tidak sempat berpikir negatif karena harus segera berbisnis.

8. Maunya Dikerjakan Sendiri - Orang "Pintar" berpikir "aku pasti bisa mengerjakan semuanya", sedangkan orang "bodoh" menganggap dirinya punya banyak keterbatasan, sehingga harus dibantu orang lain.

9. Miskin Pengetahuan Pemasaran dan Penjualan - Orang "Pintar" menganggap sudah mengetahui banyak hal, tapi seringkali melupakan penjualan. Orang "bodoh" berpikir simple, "yang penting produknya terjual".

10. Tidak Fokus - Orang "Pintar" sering menganggap remeh kata Fokus. Buat dia, melakukan banyak hal lebih mengasyikkan. Sementara orang "bodoh" tidak punya kegiatan lain kecuali fokus pada bisnisnya.


11. Tidak Peduli Konsumen - Orang "Pintar" sering terlalu pede dengan kehebatannya. Dia merasa semuanya sudah Oke berkat kepintarannya sehingga mengabaikan suara konsumen. Orang "bodoh" ?. Dia tahu konsumen seringkali lebih pintar darinya.

12. Abaikan Kualitas -Orang "bodoh" kadang-kadang saja mengabaikan kualitas karena memang tidak tahu, maka tinggal diberi tahu bahwa mengabaikan kualitas keliru. Sednagnkan orang "pintar" sering mengabaikan kualitas, karena sok tahu.

13. Tidak Tuntas - Orang "Pintar" dengan mudah beralih dari satu bisnis ke bisnis yang lain karena punya banyak kemampuan dan peluang. Orang "bodoh" mau tidak mau harus menuntaskan satu bisnisnya saja.

14. Tidak Tahu Pioritas - Orang "Pintar" sering sok tahu dengan mengerjakan dan memutuskan banyak hal dalam waktu sekaligus, sehingga prioritas terabaikan. Orang "Bodoh" ? Yang paling mengancam bisnisnyalah yang akan dijadikan pioritas

15. Kurang Kerja Keras dan Kerja Cerdas - Banyak orang "Bodoh" yang hanya mengandalkan semangat dan kerja keras plus sedikit kerja cerdas, menjadikannya sukses dalam berbisnis. Dilain sisi kebanyakan orang "Pintar" malas untuk berkerja keras dan sok cerdas,

16. Menacampuradukan Keuangan - Seorang "pintar" sekalipun tetap berperilaku bodoh dengan dengan mencampuradukan keuangan pribadi dan perusahaan.

17. Mudah Menyerah - Orang "Pintar" merasa gengsi ketika gagal di satu bidang sehingga langsung beralih ke bidang lain, ketika menghadapi hambatan. Orang "Bodoh" seringkali tidak punya pilihan kecuali mengalahkan hambatan tersebut.

18. Melupakan Tuhan - Kebanyakan orang merasa sukses itu adalah hasil jarih payah diri sendiri, tanpa campur tangan "TUHAN". Mengingat TUHAN adalah sebagai ibadah vertikal dan menolong sesama sebagai ibadah horizontal.

19. Melupakan Keluarga - Jadikanlah keluarga sebagai motivator dan supporter pada saat baru memulai menjalankan bisnis maupun ketika bisnis semakin meguras waktu dan tenaga

20. Berperilaku Buruk - Setelah menjadi pengusaha sukses, maka seseorang akan menganggap dirinya sebagai seorang yang mandiri. Dia tidak lagi membutuhkan orang lain, karena sudah mampu berdiri diats kakinya sendiri.

Sumber ; Bob Sadino


Nah dari beberapa ungkapan diatas bisa kita simpulkan bahwa orang bodoh lebih sukses nantinya daripada orang pintar (bener ga ya...) sebenarnya ga juga. Jadi ini bisa diibaratkan bahwa orang bodoh itu adalah orang yang lugu yang bekerja dengan hati nurani dan tanpa neko-neko, sedangkan orang pintar itu bekerja dengan otak namun kadangkala tidak memakai hati nurani.
Semoga apa yang bisa saya share diatas bisa membuat hidup kawan-kawan menjadi lebih baik.


Indonesian Idol 2010


My Dream will come true... Setelah ditungggu-tunggu akhirnya muncul juga. Indonesia Idol Comeback. Jujur aku kaget banget, kukira tayangan ini akan dihapus selamanya, ternyata tidak, Thank's God. Pas aku lagi asyik2 maen gitar dan bernyanyi tiba-tiba aku dikejutkan oleh musik yang tidak asing lagi, awalnya aku ragu apa ini idol, kukira idola cilik, ternyata benar man, Indonesian Idol. Surprise buat aku dan mungkin buat teman-teman yang lain. Selamat Berjuang, Reach Your Dream... Sampai bertemu di 24 Besar...

Senin, 26 Oktober 2009

Shit Day...

Inilah yang dinamakan berpeluang dapat nilai bagus tapi nasib berkata lain. Hari ini aku uts P. web, sial kawan, aku cukup yakin dapat nilai perfect di ujian kali ini tapi saat2 terakhir waktu berakhir tiba2 komputerku hang, Shit.... Apa2an ini.... palagi ada beberapa file yang belum kusave... Kutunggu dan kutunggu, ohhhh ga mari2 hangnya, sampai akhirnya ku restart ulang. Memakan waktu cukup lama dimana ada bagian desain yang belum sempat kuselesaikan. Setelah komputer kembali normal kembali, aku memohon kepada pengawas untuk mengedit tapi ditolak mentah2 karena alasan lab maw dipakai. Sekolah model apa ini, punya mahasiswa cerdas tapi tak didukung lab yang berkualitas.... Masa gagal hanya karena faktor lemotnya komputer, padahal sudah bayar mahal-mahal untuk sekolah di sini. Sampai2 salah satu teman saya berujar, "sudah curi aja mousenya, biar tambah hancur labnya." Untungnya aku ga gelap mata cos aku juga termasuk salah satu koas yang membutuhkan lab untuk mengajar. Untuk Stikom, benahi diri, jangan bikin malu kampus yang termasuk 16 besar kampus IT terbaik se-Indonesia.

Jumat, 23 Oktober 2009

DBL 2009



Pertarungan bergengsi telah berlangsung antara tim DBL Indonesia All-Star melawan DBA U-18 Australia. Tim cewek dan tim cowok DBL Indonesia All-Star sama-sama mengalami kekalahan.
Untuk tim cewek memang dari awal sudah saya prediksi akan kalah tapi tidak kalah dengan skor yang menurut saya sangat telak, yaitu 112 - 40. Rotasi permainan yang dilakukan oleh Hanindito Hario H., Alen Rismayadi, dan Njoo Soen Eng cukup baik. Mereka memberi kesempatan para pemain untuk merasakan panasnya permainan. 1 kunci kekalahan tim DBL Indonesia All-Star terletak pada ukuran tinggi badan sehingga bisa dilihat pada bola-bola rebound mereka sering sekali kalah. Sebenarnya pada menit-menit awal mereka hampir bisa mengimbangi dengan melakukan 3 point shoot 4 kali berturut-turut, tapi serangan tim DBA U-18 Australia cukup menusuk jantung pertahanan tim DBL Indonesia All-Star . Dengan mudahnya tim DBA U-18 Australia memasukkan bola sehinnga pada quarter pertama skorpun sudah terpaut jauh, dan itu sudah memberi jawaban akan hasil akhir pertandingan. Tapi tim DBL Indonesia All-Star tidak putus asa dengan masih memberi permainan-permainan yang memukau terutama aksi dari Yohana Magdalena Momot asal SMA Teruna Bakti Jayapura, yang selalu memberikan poin dan berhasil mengimbangi tajamnya tim DBA U-18 Australia. Memang pada quarter 3 dan 4 tim DBL Indonesia All-Star ada sedikit peningkatan permainan namun itu tak sebanding dengan dominasi tim DBA U-18 Australia yang selalu memimpin jalannya pertandingan.

TOP SKOR : Guard Yohana Magdalena Momot dari SMA Teruna Bakti Jayapura menyumbangkan 14 poin untuk tim DBL Indonesia All-Star dalam laga DBL Australia Games 2009 melawan Darwin Basketball Association di DBL Arena Surabaya.


KAPTEN TIM: Amelia Herawati (kanan) pemain DBL Indonesia dari SMA Karang Turi Semarang dalam laga DBL Australia Games 2009 melawan Darwin Basketball Association di DBL Arena Surabaya.

Untuk tim cowok, jauh lebih baik dari tim cewek walaupun tetap kalah. Setidaknya pertandingan tim cowok jauh lebih menegangkan. Ini terlihat dari kejar-kejaran skor dari quarter 1 sampai 4. Tidak jauh beda dengan tim cewek, tim cowok juga menyuguhkan tembakan-tembakan 3 angka yang luar biasa dari tangan Arif Hidayat (SMAN 2 Jember) dan Handri Satrya Santosa (SMAN 1 Denpasar). Namun pada kuarter 4 tim DBA U-18 mulai mengejar dan akhirnya tim DBA U-18 menutup kemenangan dengan skor .
Jadi kesimpulannya tim DBL Indonesia All-Star harus bermain lebih berani. Jangan hanya mengandalkan speed tapi lemah dibawah ring. Tapi ada 1 yang saya sesalkan Nurfian Samsi dan Wahyu Budi Santoso kurang bisa memainkan rotasi pemain sehingga yang bermain ya pemain itu-itu saja, padahal ini adalah tim All-Star. Bahkan ada 1 pemain yang tidak diturunkan sama sekali.


SENGIT: Arief Hidayat, pemain DBL Indonesia All-Star dari SMAN 2 Jember, berusaha melakukan tembakan melewati pemain Darwin Basketball Association dalam DBL Australia Games 2009 di DBL Arena Surabaya.


BERJUANG: Handri Satrya, pemain asal SMAN 1 Denpasar, mencetak 15 poin dalam laga DBL Australia Games 2009 melawan Darwin Basketball Association di DBL Arena Surabaya.



Sukses buat DBL Indonesia All-Star.

Kamis, 15 Oktober 2009

Pantaskah Miyabi datang ke Indonesia?




Kalau kita berbicara pantas atau tidak, tentunya kita sebagai bangsa yang memegang adat ketimuran, tentu akan mengatakan tidak pantas. Tapi menurut saya hal tersebut salah dikarenakan kita tidak lagi memikirkan hak asasi yang dimiliki manusia untuk berkunjung ke negara lain. Simpel bukan alasan saya. Coba pikir, Miyabi juga seorang manusia yang membutuhkan hidup. Mungkin pekerjaan Miyabi yang salah, yaitu bintang film porno. Tapi apakah lantas kita menghalang-halangi dia untuk berkarir? Dia juga butuh hidup. This is her job. Menurut saya munafik bagi sekelompok orang yang berdemo meminta Miyabi jangan datang ke Indonesia. Apakah mereka yang berdemo itu suci??! Ga usah deh berdemo untuk hal yang ga penting, walaupun itu alasannya dapat merusak moral kaum muda. Sekarang lihat di Indonesia juga banyak artis seksi macam Jupe, Aura Kasih, lalu lantas mengapa mereka tak di demo?? Apa karena faktor agama. Sejujurnya yang membuat rusak kaum muda bukan sisi pornonya, tetapi dari sisi mental kaum muda itu sendiri. Lebih bijaksana kalau kita sebagai warga negara yang benar berdemo tentang anti teroris karena itu yang lebih dibutuhkan oleh bangsa ini.

Sabtu, 03 Oktober 2009

Layakkah Manchester United Mendapat Poin ?


Manchester - Manchester United bermain buruk ketika meladeni Sunderland. Bahkan, menurut saya apakah MU berhak atas hasil seri yang menjadi skor akhir laga.

MU ditahan imbang tamunya Sunderland dengan skor
2-2, dalam laga yang berakhir Minggu (4/10/2009) dinihari WIB. Di pertandingan tersebut, Setan Merah sempat ketinggalan dua kali.

"Kami sangat kecewa atas permainan yang kami tunjukkan. Ini merupakan laga yang buruk," tukas salah satu pemain MU, Patrick Evra seperti dikutip dari situs resmi klub.

"Kami frustrasi karena kami seperti tidak memiliki energi atau kekuatan. Kami bermain lambat, tidak tajam, gagal memanfaatkan peluang yang ada. Sunderland bermain sangat bagus," lanjut pemain bernomor punggung tiga itu.

Gol yang menyelamatkan muka MU hadir di masa
injury time saat tendangan Evra berbelok arah usai membentur badan bek Sunderland Anton Ferdinand dan membobol gawang sendiri.

"Itu merupakan gol yang bagus bagi kami, tapi bagaimana pun itu gol bunuh diri. Di waktu-waktu mendatang, saya bertekad mencetak gol secara murni," tukas Evra.

"Satu poin yang kami raih merupakan bonus. Kami puas dengan poin yang diraih, tetapi saya sendiri tidak yakin apakah kami layak mendapatkan poin itu," tuntas pemain berusia 28 tahun tersebut.