Senin, 08 Desember 2008

Makna Waktu


Waktu adalah sesuatu yang tak akan pernah kembali. Dia akan berjalan terus, walaupun ada yang menangis bersujud memintanya berhenti. Orang yang hebat adalah orang yang bisa berjalan beriringan dengan waktu, bukan orang yang tertinggal oleh waktu.

1 bulan lagi adalah pergantian tahun. Sebagian orang mungkin cemas, bahkan takut karena tambah usia yang berarti tambah tua. Tapi coba kita renungkan tentang waktu, kadang terasa cepat tapi juga kadang lambat. Jadi intinya, Apakah kita sudah menggunakan waktu yang kita miliki untuk hal yang bermanfaat?

Jadi apa arti waktu bagi kita yang hidup di masa kini? Saya akan mencoba mencuplik suatu pepatah bijak.

“Bila kau ingin tahu apa artinya waktu 1 tahun, tanyakan pada siswa yang tidak naik kelas. Makna 1 bulan, tanyalah kepada ibu yang melahirkan prematur. Makna 1 minggu, tanyalah seorang editor majalah mingguan. Makna 1 hari, tanyalah seorang pekerja yang bekerja dengan gaji harian. Makna 1 jam, tanyalah seorang gadis yang sedang menunggu kekasihnya. Makna 1 menit, tanyalah seorang mahasiswa yang telat masuk kelas. Bila kau ingin tahu apa artinya waktu sedetik, tanyakan pada atlet lari 100 meter. Atau jika kau ingin tahu tentang makna waktu dan hidup, tanyakan pada orang yang akan dihukum mati esok hari.”

Ketika aku merenungkan lagi tentang Sang Waktu, aku makin tak tahu. Jujur aku termasuk orang yang sering menyianyiakan waktuku dengan hal yang tak berguna. Yah.... lebih baik aku jalani saja waktuku. Kehidupan berjalan terus beriringan dengan waktu. Kapan berawal, kapan berakhir, kapan hidup, kapan mati, siapa yang tahu? Selamat menikmati waktu yang penuh dengan misteri.

Tidak ada komentar: