Kamis, 21 Juli 2011

JIKO SHOOKAI - PERKENALAN DIRI



Dalam bahasa Jepang ketika akan berkenalan dengan seseorang memiliki ungkapan tersendiri yang khas. Umumnya seperti ini :

- Kata Pembuka   => HAJIMEMASHITE.
- Jati Diri              => WATASHI WA ....... DESU / TO MOOSHIMASU. (Saya adalah ....)
- Salam Penutup   => DOOZO YOROSHIKU / YOROSHIKU ONEGAI SHIMASU.
 
Kadang-kadang untuk jati diri tidak memakai kata Watashi wa, Cukup langsung nama + desu.
Untuk jati diri adakalanya ditambahkan profesi/pekerjaan, asal daerah dan sebagainya.
Kalimat penutup Doozo yoroshiku biasanya diikuti dengan membungkukkan kepala beserta badan sebagai tanda hormat (ojigi).

Beberapa pola di bawah ini dapat digunakan sebagai contoh :

1. Hajimemashite.
    Watashi wa Tsubasa desu.
    Doozo yoroshiku.

2. Hajimemashite
    Kojiro Hyuga desu.
    Kookoo sannensei desu. (siswa kelas 3 SMU)

3. Hajimemashite
    Asahi gaisha no Wakabayashi desu. (Wakabayashi dari perusahaan Asahi)
    Doozo yoroshiku.

4. Hajimemashite.
    Indoneshia no Bambang desu. (Bambang dari Indonesia)
    Yoroshiku onegai shimasu.

5. Hajimemashite.
    Nami to mooshimasu.
    Kaishain desu. (pegawai perusahaan)
    Doozo yoroshiku onegai itashimasu.

Tidak ada komentar: